• 2.2.19

    [REVIEW] Putri Hair Tonic Varian Ginseng

    Beberapa bulan lalu, tetangga saya mengeluhkan masalah kerontokan  pada rambutnya, saya menyarankan untuk memakai tonik rambut. Mereka bingung mau pakai tonik yang mana, akhirnya kami mencari tonik rambut via online shop dan esoknya, kami menerima tonik rambut merek Putri varian ginseng. Putri Hair Tonic ini biasa dipakai salon-salon, ternyata Putri Hair Tonic ukuran 200ml ini adalah adalah divisi dibawah Wardah Kosmetik. Tersedia varian: Normal to Oily Hair (kemasan warna kuning) mengandung menthol yang memberikan sensasi segar pada kulit kepala.  Normal Hair (kemasan warna hijau) kandungan ekstrak coltsfoot dan horsetail di dalamnya membantu mengatasi masalah kerontokan...

    1.2.19

    L'Oreal Hair Spa Deep Nourishing Creambath, untuk Rambut Sehat Ternutrisi

    Dear Beauties, siapa yang suka perawatan rambut di salon? Kalau saya sih ke salon cuma untuk potong rambut dan krimbat, namun karena masih repot sama anak, saya lebih memilih melakukan krimbat di rumah, jadi seminggu sekali saya meluangkan waktu untuk perawatan rambut meskipun jika keluar rumah saya memakai hijab. Sekitar dua bulan lalu saya rajin melakukan perawatan dengan produk yang sudah terkenal yaitu L'Oreal Hair Spa Deep Nourishing Creambath, saya bingung kenapa namanya Hair spa dan creambath hehe, mungkin kandungannya sebagus krim hair spa, namun bisa dipijat seperti krimbat. Produk ini diklaim dapat membantu mendapatkan relaksasi rambut lewat paduan pijatan, keharuman produk...

    31.1.19

    [REVIEW] Kris Feminine Perfumed Body Lotion

    Dear Beauties, beberapa bulan lalu, saya pakai hand body lotion buatan lokal yang wangi banget tapi harganya sangat terjangkau, namanya Kris Perfumed Body Lotion. Bayangkan, zaman serba mahal kayak sekarang masih ada ya, hand body lotion seharga Rp 15.000 untuk 600ml, wow dijamin awet banget! Saya sudah tahu produk ini sejak zaman putih abu, dari seorang teman yang tangannya selalu wangi sepulang sekolah, ternyata dia pakai body lotion merek Kris, saya makin kagum karena harganya murah meriah banget hehe.  Waktu itu saya beli Kris Body Lotion ini di Toserba Borma, produk berada di jajaran body lotion murah lainnya seperti Placenta dan Vylea yang juga pernah saya ulas di blog ini....

    30.1.19

    Jangan Lupa Me Time!

    Pertama kali saya mengenal kata Me time adalah saat masih kuliah, saya baru mengerti maksudnya ketika sekarang sudah menikah dan memiliki anak. Memang sih, meluangkan waktu untuk diri sendiri sangat penting bagi wanita karir atau Ibu rumah tangga. Banyak yang bilang kalau Ibu-ibu itu harus piknik biar waras, tapi menurut saya kalau piknik nggak punya duit malah bisa menimbulkan masalah baru. Apalagi kalau piknik sama anak, harus nyaman dan aman. Solusinya adalah me time ini, meluangkan waktu untuk hal yang kita sukai. Karena kalau kita sibuk berbahagia, kita tidak akan iri dengan kehidupan orang lain, nggak takut ketinggalan gosip dan FOMO. Awalnya saya kira me time hanya terpatok pada...

    29.1.19

    Senam Lagi Setelah Punya Anak

    Tahun ini banyak hal baru dan seru yang ingin saya coba. Saya sempat lupa untuk kembali berolahraga, sampai akhirnya nemu akun instagram mbak Yul yang jadi penyemangat banget buat zumba atau aerobic lagi. Kebayang dong ternyata saya udah 2 tahun 4 bulan nggak zumba lagi, dari hamil 2016 dan sekarang udah 2019 aja. Sibuque ngurus anak haha.  Alasan zumba lagi bukan buat ngurusin badan, karena bb saya masih 45-46kg. Tapi saya baru sadar pas ngejar-ngejar anak, kok berat banget ya haha. Omg, saya harus olahraga lagi. Kalo pengen kurus mah gampang, saya kasih tau rahasianya, makan aja nasi merah. Sejak 2012 saya makan nasi merah. Buat saya olahraga biar sehat dan langsing hanyalah bonus.  Papi...

    28.1.19

    Memories Of The Alhambra, Bikin Susah Move On!

    Wagelaseh sudah hampir 2 tahun saya nggak nonton Drama Korea lagi dan sekalinya dapet, langsung nonton Memories Of The Alhambra (MOTA), ada oppa ganteng, Hyun Bin dan Si cantik Park Shin Hye. Mereka adalah Hallyu Star termahal di negeri Ginseng, lho. Makanya Drama ini paling ditunggu akhir tahun lalu.  Saya nonton streaming melalui aplikasi Drakor.id, meskipun kuota jebol tapi worth it banget deh soalnya kapan lagi me time, leyeh-leyeh sambil nonton Korea, mumpung Si Gen udah gede lol. Dramanya bagus, Drama terbaik sepanjang masa deh soalnya serem banget, mengerikan tapi saya suka, gimana dong?. Sebelumnya saya nggak pernah deh nonton drama deg-degan mulu, horror abis kayak...

    27.1.19

    Bacaan Januari 2019

    Dear Book lovers, tahun 2019 ini saya semangat kembali ingin membaca buku. Maklum, sejak 2018 saya jarang baca buku, nah sekarang mulai bisa lagi deh sekalian menularkan minat baca pada anak. Saya tidak menargetkan berapa banyak buku yang akan dibaca pada tahun ini, saya mulai saja dengan buku-buku yang ingin saya baca. Ternyata kalau niat, saya bisa menamatkan 3 sampai 4 buku lho dalam sebulan, jadi seminggu bisa namatin satu buku. Saya harap sih ragam bukunya seimbang, fiksi buat relaksasi dan non fiksi untuk menambah wawasan keilmuan. Inilah buku yang saya lahap selama bulan Januari 2019 The subtle art of not giving a f*uck Belajar seni bodo amat - Mark Manson Ini buku udah...

    22.1.19

    Inilah Cara Mengabadikan Momen Liburan Supaya Lebih Berkesan

    Dear Travelmate, di tengah kesibukan pekerjaan sehari-hari, liburan bisa dijadikan sebagai salah satu kegiatan refreshing melepas penat supaya me-recharge semangat beraktivitas dalam meraih goals selanjutnya. Nah, di zaman sekarang, supaya liburan semakin berkesan, tak ada salahnya jika kita mengabadikan berbagai cara untuk mengabadikan momen tersebut, apa saja kah itu? Yuk cari tahu lebih lanjut... Berfoto Hal pertama yang diingat pasti berfoto. Kebanyakan orang menganggap mengambil foto sebanyak-banyaknya, cekrek kemudian edit lalu mengunggah ke berbagai sosial media dengan hashtag populer dan caption menarik merupakan kewajiban saat liburan. Sebenarnya tanpa liburan pun, aktivitas...

    18.1.19

    Perencanaan Keuangan untuk Pengantin Baru

    Dear readers, para calon pengantin, pengantin baru dan pengantin yang sudah lama menikah, kita ngobrolin uang lagi, yuks? Ngobrolin uang bukanlah hal yang tabu, semua butuh uang meskipun uang tak bisa membeli kebahagiaan tapi uang bisa memiliki power. Bagi pasangan yang sudah menikah, penting sekali membicarakan uang demi masa depan bersama. Nah, supaya tidak terlambat, alangkah baiknya jika para pengantin baru atau yang sedang merencanakan menikah, dapat memahami bahwa keuangan sebelum dan setelah berkeluarga memiliki perbedaan. Kebiasaan buruk dalam mengatur keuangan saat masih Single, jangan dibawa lagi. Tapi jika sudah disiplin, kebiasaan baik itu bisa ditularkan kepada pasangan supaya...

    17.1.19

    Inilah Cara Bertahan Hidup di Tanggal Tua

    Dear good people, saya masih sering mendengar keluhan atau cuitan orang-orang yang merana di tanggal tua. Suami sih ketawa-ketawa aja meskipun sudah tanggal tua. Bukan menertawakan mereka yang dompetnya menipis di tanggal tua, tapi menertawakan Istrinya hehe, karena saya juga pernah merasakannya betapa jauhnya tanggal gajian, tapi itu dulu, sebelum berkeluarga. Jadi, sekarang kalau inget, saya ketawa juga haha. Ternyata tips paling jitu agar selalu ceria di tanggal berapapun adalah menahan diri tidak berfoya-foya di tanggal muda. Menunggu waktu belanja dan traveling di tanggal tua, karena tanggal muda bagi kita itu waktunya beberes rumah, kami malas berdesak-desakan di tempat belanja...
    COPYRIGHT © 2017 SANDRAARTSENSE | THEME BY RUMAH ES